Kabarnanggroe.com, Kota Jantho – Sebanyak 59 klub panahan Aceh dan Sumut ikut meramaikan event Oemar Diyan Àrchery Championship yang ke-III tahun 2023.
“Ya, kejuaraan panahan antar club Se-Aceh dan Sumut merupakan kejuaraan untuk ketiga kalinya digelar oleh Pesantren Modern Tgk Chik Oemar Diyan,” kata Pimpinan Ponpes Tgk H Fakhruddin Lahmuddin, MPd, di Lapangan bola kaki pesantren Oemar Diyan, Indrapuri, Aceh Besar, Sabtu (28/10/2023).
Kejuaraan Panahan antar club ini diikuti sebanyak 59 Club dengan total peserta 463.
“Para peserta yang mengikuti kejuaraan Panahan ini dari berbagai daerah, sebab event ini kita adakan se Aceh dan Sumut,” lanjutnya.
Sementara itu, Pj Bupati Aceh Besar Muhammad Iswanto menyampaikan apresiasi kepada Pimpinan dan seluruh jajaran Pesantren Oemar Diyan yang telah memprakarsai pelaksanaan Kejuaraan Panahan Antar Club Se-Aceh dan Sumut ini.

“Dan apresiasi kepada pendukung, baik itu ketua yayasan pesantren dan kepada seluruh wasit yang mendukung sehingga kejuaraan ini bisa dilaksanakan,” ujarnya
Ia menambahkan, mudah-mudahan melalui ajang kejuaraan Panahan yang diadakan oleh Ponpes Oemar Diyan ini mampu melahirkan atlet-atlet yang handal pada cabor panahan. Karena, cabor panahan pernah menjadi andalan Aceh di PON.
“Dan Insyallah, dengan rutinitas untuk berlatih dan mengasah kemampuan pada pertandingan-pertandingan. Saya yakin, suatu saat nanti akan kembali kita raih sepeti tahun-tahun sebelumnya di PON dan beberapa event tingkat nasional, pada cabor panahan ini,” tambah Muhammad Iswanto (Dj)