Laskar Rencong Bungkam Ambisi Persekat, Persiraja Amankan Satu Poin

Pemain di Persiraja (biru) bertarung ketat dalam perebutan bola dengan pemain Persekat Tegal pada laga pekan ke 17 Liga 2 Pegadaian Championship di Stadion Trisanjai, Tegal, Sabtu (24/1/2026). Hasil pertandingan imbang 0-0.

Kabarnanggroe.com, Banda Aceh – Persiraja Banda Aceh terus menunjukkan konsistensi positif dalam laga tandang pada ajang Liga 2 Pegadaian Championship 2025/2026. Bertandang ke Stadion Trisanjai, markas Persekat Tegal, Laskar Rencong sukses membawa pulang satu poin usai bermain imbang tanpa gol, Sabtu (24/1/2026) sore.

Hasil 0-0 tersebut memastikan Persiraja tetap menjaga tren tak terkalahkan saat melakoni pertandingan away (tandang), khususnya melawan tim-tim di Pulau Jawa, sebagaimana yang telah dicatatkan pada sejumlah laga sebelumnya.

Tambahan satu poin membuat skuad asuhan Akhyar Ilyas kini mengoleksi 24 poin dan bertahan di peringkat kelima klasemen sementara. Sementara itu, Persekat Tegal masih tertahan di posisi kesembilan dengan raihan 18 poin.

Meski hanya memetik hasil imbang melawan tim papan bawah, capaian tersebut dinilai sudah maksimal mengingat Persiraja harus tampil di bawah tekanan tuan rumah. Hasil ini sekaligus menjadi modal penting bagi Persiraja untuk bangkit, setelah sebelumnya menelan kekalahan pahit dari PSMS Medan di Stadion H Dimurthala.

Pertandingan berjalan cukup berimbang. Kedua tim tampil terbuka dan silih berganti melancarkan serangan, namun rapatnya lini pertahanan membuat peluang-peluang yang tercipta gagal berbuah gol. Persekat yang tampil ambisius kerap menemui kebuntuan saat menghadapi disiplin barisan belakang Persiraja yang dikomandoi Tagar, Ilham Jayakusuma, dan M. Revan.

Bahkan, Persiraja sempat menjebol gawang Persekat di pertengahan babak kedua. Namun, gol tersebut dianulir wasit setelah meninjau VAR dan menyatakan posisi pemain sudah berada dalam jebakan offside.

Pada laga ini, Persiraja menurunkan M. Reza di bawah mistar gawang, didukung Tegar Dadi Prakoso, Ilham Jayakusuma, M. Revan, Yasvani, M. Ihsan Siregar, Franc Richard Sokoy, Faris Adit Saputra, Muamar Khadafi, Fitra Ridwan, Asgal Habib, serta sejumlah pemain pengganti seperti David Laly, Fava Sheva Rustanto, Aditia Angga, Sutan Zico, Muharir, dan Jechson Tiwu.

Pelatih Persiraja, Akhyar Ilyas, mengapresiasi kerja keras anak asuhnya. Ia menegaskan bahwa perjalanan panjang bukan alasan untuk tampil di bawah performa.

“Kami selalu ingin menampilkan permainan terbaik di mana pun bertanding. Alhamdulillah, meski perjalanan jauh, pemain bisa tampil maksimal dan membawa pulang poin,” ujar Akhyar.

Menurutnya, laga melawan Persekat menjadi ujian konsistensi dan mental bertanding Persiraja. Ia menilai hasil ini sebagai bukti bahwa Laskar Rencong tetap pantang menyerah, sekaligus menunjukkan karakter tim yang solid di laga tandang. (Cek Man/*)