HUT ke-70 Persima, Faruq FC Berisi Pemain PORA Aceh Besar Gagal Atasi JEC Jeulingke

Pemain Faruq FC, Fardhan berusaha menghadang sundulan bola pemain JEC Jeulingke dalam babak 16 besar Turnamen Sepakbola HUT ke-70 Persima di Lapangan Persima, Meunasah Krueng, Kccamatan Ingin Jaya, Aceh Besar, Jumat (24/10/2025) sore. FOTO/BEDU SAINI

Kabarnanggroe.com, Banda Aceh – Tim Faruq FC Aceh Besar yang berisi pemain PORA Aceh Besar hanya kalah 0-2 dari tim senior JEC Jeulingke, Banda Aceh yang diperkuat mantan pemain Persiraja di Lapangan Persima, Meunasah Krueng, Kecamatan Ingin Jaya, Aceh Besar, Jumat (24/10/2025) sore.

Laga yang disaksikan seratusan penonton dengan kondisi lapangan basah membuat permainan tidak berjalan mulus, banyak pemain tergelincir sendiri dan terjatuh, baik dari tim Faruq FC maupun JEC Jeulingke.

Sejak kick-off babak pertama dengan pertandingan dipimpin wasit Dedi Miswar dibantu dua hakim garis Darwis Jeunib dan Dihlis Syahputra, pemain Faruq FC mengambil inisiatif serangan untuk menggempur area pertahanan JEC Jeulingke.

Pada 15 menit babak pertama, pemain muda Faruq FC mampu menggempur area JEC Jeulingke, bahkan pada menit ke-11, Muhammad Faiz berhasil berlari sendiri ke depan gawang JEC Jeulingke, tetapi tendangannya melebar dari tiang gawang.

Semenit kemudian, sebuah crossing dari Luthfi ke depan gawang berhasil ditangkap kiper JEC Jeulingke dan pada menit ke-15, sebuah crossing Luthfi melambung tinggi melewati mistar gawang Jeulingke.

Di tengah-tengah keasyikan menyerang, pemain JEC Jeulingke melakukan serangan berbalik dan seorang pemain Faruq FC terjatuh sesuai duel dengan pemain Jeulingke, tetapi wasit Dedi tidak menganggap sebagai pelanggaran.

Pemain Faruq FC, Raisul (kaos putih) berusaha melewati hadangan pemain JEC Jeulingke dalam babak 16 besar Turnamen Sepakbola HUT ke-70 Persima di Lapangan Persima, Meunasah Krueng, Kccamatan Ingin Jaya, Aceh Besar, Jumat (24/10/2025) sore. FOTO/BEDU SAINI

Mantan pemain Persiraja, Khairil Anwar sebagai kapten tim berhasil menerima passing bola dari rekannya melepaskan tendangan keras mendatar dari luar kotak penalti yang tidak mampu diantisipasi kiper Faruq FC, Marcel Aulia dan skor berubah menjadi 1-0 pada menit ke-17.

Merasa unggul, pemain senior JEC Jeulingke terus menggempur area pertahanan Faruq yang dikawal Raisul dkk dan lagi-lagi, melalui sebuah tendangan melambung terukur dari Arie Galoh kembali tidak bisa digapai Marcel pada menit ke-24, sehingga skor berubah menjadi 2-0.

Dalam sisa waktu babak pertama, JEC Jeulingke tidak mengendurkan serangan dan pemain Faruq FC tetap berusaha melakukan serangan, tetapi tidak ada peluang yang tercipta, sehingga skor tetap 2-0 untuk keunggulan JEC Jeulingke sampai akhir babak pertama.

Memasuki babak kedua, pelatih Faruq FC,Mukhlis Nakata mengganti tiga pemain untuk menambah daya serangan yang terbukti mampu merepotkan pertahanan JEC Jeulingke. Arkaan dan Fajar serta M Tanzil.

Pemain Faruq FC, Ami (kaos putih) berusaha melewati hadangan pemain JEC Jeulingke, Khairil Anwar dalam babak 16 besar Turnamen Sepakbola HUT ke-70 Persima di Lapangan Persima, Meunasah Krueng, Kccamatan Ingin Jaya, Aceh Besar, Jumat (24/10/2025) sore. FOTO/BEDU SAINI

Sepanjang babak kedua, pemain Faruq FC tetap berusaha menyamakan kedudukan dengan ujung tombak Fardhan dan Faiz. Seperti pada menit ke-51, tendangan bebas yang dilakukan Ami dari Faruq FC masih melambung di atas mistar gawang.

Sebuah tendangan pojok pada menit ke-54, gagal disundul dengan sempurna oleh Faiz, melambung di atas mistar gawang. Pemain Faruq FC secara bergantian berusaha menjebol gawang JEC Jeulingke, tetapi tidak ada gol yang tercipta.

Sedangkan JEC Jeulingke lebih banyak bertahan, apalagi stamina sebagian pemain senior ini sudah mulai turun, hanya sekali-kali melakukan serangan balik. Sedangkan Faruq FC dengan memanfaatkan sayap, beberapa kali mampu membahayakan gawang JEC Jeulingke.

Tetapi sampai wasit Dedi Miswar meniup pluit pertanda pertandingan berakhir, tidak ada tambahan gol, sehingga JEC Jeulingke berhak maju ke babak perempat final atau delapan besar, sedangkan Faruq FC harus pamit dari turnamen sepakbola HUT ke-70 Persima.(Muh)