Kabarnanggroe.com, Kota Jantho – Gampong (Desa) Meunasah Balee Kecamatan Lhoknga, Kabupaten Aceh Besar satu-satunya Gampong yang mewakili Provinsi Aceh berhasil meraih Juara Ketiga pada kategori BUMG Inovatif dan menempati Posisi ke 7 terbaik ketegori II Maju/Mandiri pada Lomba Desa Wisata Nusantara tahun 2024.
“Ini sebuah kebanggaan atas pencapaian Gampong Meunasah Balee yang berhasil meraih penghargaan sebagai juara 3 pada kategori BUMG Inovatif dan menempati peringkat ke 7 terbaik keterori II Maju atau Mandiri pada Lomba Desa Wisata Nusantara tahun 2024,” kata Pj Bupati Muhammad Iswanto SSTP MM melalui Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Gampong Kabupaten Aceh Besar Carbaini S.Ag pada saat menghadiri malam Apresiasi Lomba Desa Wisata yang berlangsung di Nusa Dua Bali, Sabtu (28/09/2024) malam.
Lebih lanjut, berdasarkan hasil penilaian akhir Lomba Desa Wisata Nusantara 2024 sebagaimana tercantum dalam Berita Acara Hasil Akhir Lomba Desa Wisata Nusantara 2024 Nomor 1004/PDP.01.03/IX/2024.
“Jadi, sesuai keputusan, Penetapan para juara ini bersifat final dan tidak dapat diganggu gugat,” katanya.
Ia menjelaskan, Sebelum ditetapkan sebagai 15 Desa Terbaik, Meunasah Balee telah mengikuti penilaian presentasi dan wawancara dan dilanjutkan penilaian verifikasi secara online oleh Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi.
Peserta yang dinyatakan lolos hingga tahap akhir dan berhak menerima penghargaan adalah 15 (lima belas) Desa peringkat terbaik pada Kategori I (Desa Sangat Tertinggal/ Tertinggal/ Berkembang) dan 15 (lima belas) Desa peringkat terbaik pada Kategori II (Desa Maju/Mandiri) sebagaimana terlampir pada surat tersebut.
“Jumlah Desa yang mengikuti sebanyak 3031 Desa, Alhamdulillah, Gampong Meunasah Balee berhasil menempati Posisi ke 7 terbaik ketegori II Maju/Mandiri pada Lomba Desa Wisata Nusantara tahun 2024,” jelas Carbaini.
Ia memaparkan, Lomba Wisata Nusantara tahun 2024, yang bermaksud untuk Optimalisasi kapabilitas desa menjadi desa wisata unggulan, dalam rangka percepatan pembangunan dan pengembangan desa untuk peningkatan kesejahteraan masyarakat.
“Dan bertujuan Mewujudkan desa yang berbasis desa wisata guna mewujudkan ketahanan ekonomi untuk pertumbuhan berkualitas dan berkeadilan, pengembangan wilayah untuk mengurangi kesenjangan, sumber daya manusia berkualitas dan berdaya saing, revolusi mental dan pembangunan kebudayaan, infrastruktur untuk ekonomi dan pelayanan dasar,” paparnya.
Kemudian, Gampong Meunasah Bale terpilih sebagai Salah satu Gampong yang menjadi Nominasi Juara LDWN 2024 kategori Gampong Maju/Mandiri, ini merupakan inisiatif Pj Bupati Aceh Besar melalui DPMG untuk Mendaftarkan Gampongnya untuk mengikuti Kegiatan LDWN Tahun 2024.
“Karena Pj Bupati Aceh Besar melihat Gampong Meunasah Balee miliki banyak potensi wisata dan BUMG yang sangat aktif secara online, makanya kami mendaftarkan ke LDWN tahun 2024,” pintanya.
Carbaini menyebutkan, keberhasilan yang diraih oleh Gampong Meunasah Balee merupakan sebuah proses yang cukup panjang. Karena mereka sudah dua tahun mempersiapkan dan berusaha untuk mendapat hasil terbaik yang diraih pada malam hari ini.
“Hasil ini merupakan buah dari kekompakan dan Kerja sama masyarakat Meunasah Bale yang selama ini mereka bentuk,” katanya.
Ia berharap, semoga gampong meunasah balee bisa mempertahankan prestasi ini dan menjadi role model atau contoh baik bagi gampong-gampong yang ada di wilayah Kabupaten Aceh Besar.
“Bagi gampong gampong lain tetap semangat, insyaallah kita juga Bisa seperti Gampong Meunasah balee,” harapnya.
*Penjabat (Pj) Bupati Kabupaten Aceh Besar Terima Penghargaan Lencana Bakti Pembangunan Desa Dari Kemendes PDTT RI,” tuturnya.
Penjabat (Pj) Bupati Kabupaten Aceh Besar Muhammad Iswanto, SSTP MM menerima penghargaan Lencana Bakti Pembangunan dari Menteri Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Mendes PDTT) Republik Indonesia, Prof (H C) Dr. (HC ) Abdul Halim Iskandar, M. Pd.
Penyematan Penghargaan Lencana Bakti Pembangunan Desa kepada Pj Bupati Muhammad Iswanto tersebut dilakukan langsung Menteri Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Mendes PDTT) Republik Indonesia, Prof (H C) Dr. (HC ) Abdul Halim Iskandar, M. Pd, pada malam Apresiasi Lomba Desa Wisata yang berlangsung di Nusa Dua Bali, Sabtu (28/09/2024).
Kadis DPMG Aceh Besar Carbaini mengatakan pemberian penghargaan Lencana Bakti Pembangunan Desa kepada Pj Bupati Aceh oleh kemendes PTT dinilai aktif dalam membina pengembangan Badan Usaha Milik Gampong/desa (BUMG) dan komitmen serta dedikasi dalam mendukung Lomba Desa Wisata Nusantara tahun 2024.
Selama ini Pj Bupati Muhammad Iswanto sangat aktif dalam mendukung kemajuan Badan Usaha Milik Gampong/desa. Sehingga menyepakati melalui musyawarah Gampong, bahwa BUMG harus dibantu dengan pemberian modal bersumber dari dana desa yang termuat dalam Perbup Bupati l.
“Maka untuk itu, sekarang setiap Gampong yang memiliki program ekonomi masyarakat melalui BUMG akan di Sport dengan Dana Desa,” ungkap Carbaini. (Adv)