Pj Bupati Agara Tinjau Pelaksaan Ujian ANBK

Pj Bupati Aceh Tenggara Taufik ST MSi bersama Kadisdikbud Agara meninjau pelaksanaan ujian Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) 2024 di 5 Sekolah Dasar (SD) Kecamatan Badar, Agara, Senin (4/11/2024). FOTO/ DISKOMINFO AGARA

Kabarnanggroe.com, Kutacane – Penjabat (Pj) Bupati Aceh Tenggara Taufik ST MSi meinjau secara langsung pelaksanaan ujian Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) 2024 di 5 Sekolah Dasar (SD) Kecamatan Badar, Agara, Senin (4/11/2024)

Melansir situs ANBK Kemdikbud (https://anbk.kemdikbud.go.id/), dijelaskan bahwa Asesmen Nasional atau ANBK adalah program evaluasi yang diselenggarakan oleh Kemdikbud.

Serta Program evaluasi ini dimaksudkan untuk meningkatkan mutu pendidikan dengan memotret input, proses dan output pembelajaran di seluruh satuan pendidikan.

Mengenai hal tersebut Pj Bupati Aceh Tenggara Taufik melakukan kunjungan di beberapa Sekolah Dasar yakni SD Negeri Tanah Merah, SD Negeri 5 Kutacane, SD Negeri 6 Kutacane. SD Negeri Percontohan dan SD Negeri Kampung Baru.

Dalam kunjungan yang dilaksanakan Pj. Bupati Aceh Tenggara Taufik berharap pelaksanaan ANBK membuahkan hasil terbaik bagi siswai yang mengikuti, serta bisa menambah wawasan bagi perserta didik dan mampu membuahkan hasil yang memuaskan di setiap sekolah yang melaksanakan. “Kedepannya ujian ANBK ada peningkatan serta membawa nilai lebih terhadap pendidikan di Aceh Tenggara terutama jenjang Sekolah Dasar,” ujarnya.

Taufik juga menghimbau kepada Kepala Dinas Pendidikan untuk selalu berkoordinasi dengan Cabang Dinas (Cabdin) Pendidikan Wilayah Kabupaten Aceh dalam rangka peningkatan mutu Pendidikan.

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Agara Julkifli menjelaskan ujian ANBK sudah berlangsung beberapa hari sebab di Kabupaten Aceh Tenggara pelaksaan ANBK berlangsung dengan empat glombang pelaksaan.

Dalam mengantisipasi kendala pada saat ujian ANBK, pihak Dinas Pendidikan langsung menyurati pihak PLN dan juga Telkom untuk kelancaran pelaksaan ujian, seperti kelancaran jaringan dan pemadam listrik.

“Kami juga langsung menyurati pihak PLN dan Telkom supanya tidak ada gangguan mengenai jaringan dan pemadaman listrik dari mulainya ANBK hingga selesai,” ungkap Julkifli

Menanggapi arahan Pj Bupati Aceh Tenggara dalam meningkatan Pendidikan di Aceh Tenggara, bagi sekolah yang memiliki nilai merah pada pelaksanaan ANBK atau kurang, maka prioritas kita di tahun depan untuk memprioritaskan sekolah tersebut dalam ujian ANBK. lanjut Julkifli.

Adapun ujian ANBK yang dilaksanakan secara nasional yaitu ujian Asesmen Kompetensi Minimum (AKM), mengukur literasi membaca dan literasi matematika (numerasi), survei karakter yaitu mengukur sikap, nilai, keyakinan, dan kebiasaan yang mencerminkan karakter siswa
Serta survei lingkungan belajar bertujuan untuk mengukur kualitas berbagai aspek input dan proses belajar-mengajar di kelas maupun di tingkat sekolah.(Ilyas/*)