Masuki Bulan Maulid, Harga Sembako Masih Stabil di Pasar Induk Lambaro

Salah seorang pedagang melayani seorang pembeli di Pasar Induk Lambaro, Kecamatan Ingin Jaya, Aceh Besar, Kamis (26/4/2024). FOTO/ BEDU SAINI

Kabarnanggroe.com, Banda Aceh – Harga sembilan kebutuhan pokok (Sembako) di Pasar Induk Lambaro, Kecamatan Ingin Jaya, Aceh Besar masih stabil pada bulan awal perayaan Maulid Nabi Muhammad 1446 Hijriah ini. Harga-harga yang ditawarkan masih terjangkau dengan selisih harga tingkat pedagang eceran tidak tinggi.

Pantauan posaceh.com pada Kamis (26/9/2024) jelang siang, suasana pasar induk Lambaro mulai sepi dari pembeli. Tetapi, para pedagang tetap menjajakan barang dagangannya, bukan hanya pembeli tetapi juga para pedagang eceran yang biasanya datang pagi hari.

Fatul, salah seorang pedagang sayur-sayuran di Pasar Lambaro mengatakan harga masih stabil, belum ada kenaikan walaupun sudah memasuki bulan Maulid. Dia menjelaskan sebagian besar sayur-sayuran dipasok dari wilayah Gayo, seperti Bener Meriah, Aceh Tengah sampai Gayo Lues.

Dia mencontohkan untuk harga cabai merah keriting masih berkisar Rp 20 ribu sampai Rp 23 ribu per kg. Demikian juga untuk harga cabai hijau, masih dilepas Rp 20 ribu per kg, cabai rawit Rp 35 kg, bawang merah Rp 25 ribu sampai Rp 28 per kg dan bawang putih Rp 40 ribu per kg.

Sejumlah pembeli memilih sayuran yang akan dibeli di Pasar Sibreh, Aceh Besar, Kamis (26/4/2024). FOTO/ BEDU SAINI

Sedangkan harga tomat Rp 4 ribu sampai Rp 6 ribu per kg, kentang Rp 12 ribu per kg dan wortel Rp 6 ribu per kg. Harga sayur-sayuran lainnya juga masih stabil, seperti bayam, sawi, kangkung, serta lainnya, berkisar ribuan per ikat.

Sementara itu, harga ayam potong mengalami kenaikan, dari Rp 25 ribu menjadi Rp 28 ribu per kg atau Rp 60 ribu sampai Rp 70 ribu per ekor. Mualim, salah seorang pedagang ayam potong di Lambaro memperkirakan harga ayam potong akan terus naik pada bulan-bulan mendatang, seiring makin banyaknya masyarakat menggelar kenduri Maulid.

Pedagang ayam melayani seorang pembeli di Pasar Lambaro, Kecamatan Ingin Jaya, Aceh Besar, Kamis (26/4/2024). FOTO/ MUHAMMAD NUR

Untuk harga minyak goreng, telur dan beras juga masih stabil. Sejumlah pedagang beras memajang harga beras, berdasarkan kualitasnya. Beras medium Rp 23 ribu per bambu, beras premium Rp 24 ribu per bambu dan beras super premium Rp 25 ribu per bambu. Khusus minyak goreng curah dilepas dengan harga Rp 16.700 per kg dan telur Rp 43.500 per lempeng.

Namun, untuk harga eceran di pasar Ulee Kareng, tentunya lebih tinggi lagi, dimana minyak goreng Rp 18 ribu per kg dan telur Rp 50 ribu per lempeng. Demikian juga dengan harga sayur-sayuran, seperti cabai merah, cabai rawit dan cabai hijau, ada perbedaan antara Rp 2 ribu sampai Rp 5 ribu per kg.(Muh)