2 Tim Riset MAN 1 Aceh Besar Lolos Seleksi Proposal Penelitian MYRA

Kabarnanggroe.com, Samahani—MAN 1 Aceh Besar kembali mencatat prestasi membanggakan dalam ajang Festival Madrasah Young Research Aceh (FEST MYRA) 2025. Dari lima proposal penelitian yang dikirimkan, dua di antaranya berhasil lolos seleksi. Proposal tersebut masing-masing berasal dari bidang Sosial Humaniora serta bidang Sains dan Teknologi, sebagaimana diumumkan resmi oleh Pimpinan Wilayah PGM Indonesia Provinsi Aceh pada 25 September 2025 .

Pada bidang Sosial Humaniora, tim peneliti Aqila, Amiratul Nisa, dan Cahaya Atika Asry dengan bimbingan Ansar Salihin, M.Sn mengangkat judul “Kajian Bentuk Ragam Hias Masjid Tuha Indrapuri sebagai Upaya Pelestarian Budaya Berbasis Digitalisasi.” Penelitian ini berfokus pada pelestarian budaya melalui pendekatan digital, yang sejalan dengan perkembangan teknologi sekaligus menjaga warisan budaya lokal Aceh.

Sementara itu, di bidang Sains dan Teknologi, tim yang terdiri atas Marsya Putri Naila dan Rahadatul Aisi di bawah bimbingan Elia Sapna, S.Pd berhasil lolos dengan proposal berjudul “Sintesis Bioplastik dari Pati Jagung dengan Penguatan Nano-Selulosa Daun Pisang sebagai Alternatif Kemasan Ramah Lingkungan.” Penelitian ini diharapkan dapat memberikan solusi inovatif terkait isu lingkungan dengan menghadirkan kemasan berkelanjutan yang lebih aman bagi alam.

Guru pembimbing, Ansar Salihin, M.Sn, menyampaikan apresiasi terhadap semangat para siswa. Ia menilai bahwa lolosnya dua proposal ini merupakan bukti kemampuan siswa MAN 1 Aceh Besar dalam menjawab tantangan zaman. “penelitian ini bukan hanya menunjukkan kreativitas, tetapi juga kepedulian terhadap budaya dan lingkungan. Selanjutnya para siswa akan mempersiapkan diri untuk presentasi proposal secara online di hadapan dewan juri,” ungkap Ansar.

Kepala MAN 1 Aceh Besar, Arjuna, S.Pd., M.Pd., turut menyampaikan rasa bangga dan apresiasinya. Ia menegaskan bahwa prestasi ini adalah hasil kerja keras siswa, guru pembimbing, dan dukungan seluruh civitas madrasah. “Selamat kepada tim yang berhasil lolos ke tahap seleksi proposal MYRA 2025. Kami berharap ini menjadi motivasi bagi siswa lainnya untuk terus berinovasi dalam penelitian dan mengharumkan nama madrasah,” ucapnya.

Berdasarkan jadwal yang ditetapkan panitia, kedua tim riset MAN 1 Aceh Besar akan mengikuti presentasi proposal secara virtual pada 30 September 2025 mendatang . Presentasi ini akan menjadi penentuan langkah berikutnya, sekaligus kesempatan untuk menunjukkan kualitas riset madrasah dalam skala provinsi.(Herman/*)