Daerah  

Kodim 0102/Pidie Gelar Uji Terampil Perorangan (UTP) Umum untuk Meningkatkan Kualitas Prajurit

Personil Kodim 0102/Pidie sedang mengikuti Uji Terampil Perorangan (UTP) Umum, di Gampong Benteng, kecamatan Kota Sigli, Kabupaten Pidie, Rabu (24/01/2024). FOTO/ HUMAS KODIM PIDIE

Kabarnanggroe.com, SigliĀ – Dalam rangka meningkatkan kualitas dan kemampuan prajuritnya, Kodim 0102/Pidie melaksanakan Uji Terampil Perorangan (UTP) Umum yang merupakan bagian dari program latihan tahunan TA 2024. Kegiatan ini berlangsung di Gampong Benteng, kecamatan Kota Sigli, Kabupaten Pidie, dimulai pada tanggal 23 hingga 25 Januari 2024.

Latihan UTP Umum ini melibatkan prajurit Kodim 0102/Pidie dalam serangkaian kegiatan selama tiga hari. Berbagai materi diujikan, termasuk Materi Pengetahuan, Materi Teritorial, Materi Pengetahuan Senjata M16 A1 dan Pistol, Materi Ilmu Medan, Materi Dasar-dasar Menembak, Materi Pionir, Materi CMI, Materi Tempur Dasar Perorangan, Materi Taktik, dan Materi Longmalap. Selain itu, materi UTP Umum juga mencakup aspek hukum dengan berpedoman pada PUP TNI 1-8.

Menurut Dandim 0102/Pidie, Letkol Inf Abd. Jamal Husin, latihan ini memiliki tujuan utama untuk menguji kemampuan dan ketrampilan prajurit secara perorangan sesuai dengan Spesialisasi Jabatan Militer (SJM). “Kodim melaksanakan latihan UTP ini guna mendukung pelaksanaan tugas prajurit Kodim 0102/Pidie sesuai dengan bidangnya,” katanya.

Perwira Seksi Operasi Kodim 0102/Pidie, Kapten Inf Roni Saputra, menjelaskan bahwa penyelenggaraan UTP Umum berfungsi sebagai parameter penilaian tingkat kemampuan dan kecakapan prajurit. “Prajurit profesional harus menguasai dan melaksanakan tugas sesuai pangkat dan jabatan. Oleh karena itu, latihan secara bertahap, bertingkat, dan berlanjut sangat diperlukan,” ungkapnya.

Lebih lanjut, Kapten Inf Roni Saputra menekankan bahwa UTP Umum bukan hanya seremonial, melainkan merupakan tahapan latihan untuk menguji keterampilan perorangan yang telah diperoleh dan dilatihkan pada saat Latihan Perorangan Dasar (Latorsar).

“Prajurit diharapkan melaksanakan kegiatan UTP Umum ini dengan semangat dan tanggung jawab, serta memperhatikan faktor keamanan, sehingga hasil latihan dapat lebih optimal sesuai dengan tingkat kecakapan masing-masing prajurit,” tutupnya. (Hrs)