Kabarnanggroe.com, Kota Jantho – Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Kadisdikbud) Aceh Besar, Bahrul Jamil SSos MSi, menyoroti perlunya program dan masukan dari para seniman untuk memajukan seni dan budaya di daerah tersebut.
“Saya harap, akan adanya program-program dan masukan terkait pemajuan seni dan budaya dari seniman dan budayawan,” ucapnya, dalam agenda obrolan santai bersama para peserta Kemah Seniman, di Jantho Sport City (JSC) Kota Jantho Aceh Besar, Sabtu (23/12/2023) sore.
Tidak hanya itu, menanggapi beberapa pertanyaan seputar strategi pengembangan seni di masyarakat oleh peserta kemah seniman. Bahrul Jamil Dalam tanggapannya, Kadisdikbud mendorong para seniman untuk terus berinovasi, menggali kreativitas, dan menjalin kerja sama dengan lembaga serta pihak lain, termasuk karang taruna.
“Dengan kolaborasi dan kerjasama yang kuat, banyak hal yang bisa dilakukan untuk mendukung pemajuan seni dan budaya,” ungkap Bahrul Jamil.
“Kita dari Disdikbud Aceh Besar berkomitmen untuk tetap menjaga serta melestarikan seni budaya di Aceh Besar,” tambahnya.
Acara tersebut menjadi forum yang membuka peluang bagi para seniman dan budayawan untuk berkontribusi dalam meningkatkan apresiasi serta perkembangan seni dan budaya di wilayah Aceh Besar.(WD/*)