Nikmati Senja Sebelum Berbuka di Pantai Lhoknga

Masyarakat sedang menanti saat berbuka di Pantai Lhoknga, Aceh Besar, Jum'at (21/03/2025) FOTO/ SIRATULLAH

Kabarnanggroe.com, Kota Jantho – Momen berbuka puasa tidak hanya menjadi suatu aktivitas untuk mengisi perut setelah berpuasa sepanjang hari. Namun juga seringkali menjadi kesempatan berharga untuk berkumpul sekaligus bercengkerama dan berbagi momen mengasyikkan bersama teman, keluarga ataupun kerabat.

Berbuka puasa pun dapat dilakukan dimana saja, mulai dari di rumah, restoran, bahkan di hotel. Namun, bagi yang ingin merasakan pengalaman berbuka puasa dengan suasana baru. Berbuka puasa di pinggir pantai kini menjadi tren baru bagi warga dan para muda-mudi di Aceh.

Selain menawarkan suasana yang berbeda, pemandangan dan suasana yang jauh dari hiruk-pikuk perkotaan juga menjadi salah satu pilihan menghabiskan hari sembari berbuka puasa.

Salah satunya pantai yang dipilih oleh warga saat berbuka puasa sambil melihat matahari terbenam yaitu Pantai Lhoknga yang dapat menjadi salah satu alternatif yang akan menjadikan momen berbuka tersebut menjadi tak terlupakan.

Pantai Lhonkga sendiri merupakan salah satu pantai dengan pemandangan senja terbaik yang dapat ditemui di Aceh Besar. Pengunjung dapat langsung menyaksikan jingganya warna senja yang terbenam tepat di hadapan mereka.

Dilengkapi dengan hamparan pasir putih dan birunya laut, berbuka puasa di Pantai Lhoknga merupakan pilihan yang sangat menarik.

Selain menawarkan keindahan pantai yang memukau, Pantai Lhoknga juga menawarkan paket buka puasa yang beraneka menu yang ditawarkan. Untuk menu yang ditawarkan juga sangat bervariasi. Mulai dari pilihan ayam, seafood, mie masak Aceh serta berbagai ragam makanan khas Aceh lainnya yang cocok di nikmati bersama keluarga. Tentu hal itu akan menambah keseruan berbuka dan mempererat nuansa kekeluargaan yang ada.

Pemandangana di Pantai Lhoknga saat sore hari, Jum’at (21/03/2025) FOTO/ SIRATALLAH

Selain itu, pengunjung juga diberi kebebasan untuk memilih spot untuk berbuka puasa, yaitu bisa di area café ataupun di area pinggir pantai yang merupakan spot berbuka paling favorit di sana.

Pantai Lhoknga kini menjadi salah satu pilihan warga kota Banda Aceh dan Aceh Besar sebagai lokasi favorit di bulan ramadan. Pengunjung bisa menikmati matahari terbenam sambil menunggu waktu berbuka puasa.

Dika Silvia salah satu pengunjung mengatakan, Menunggu waktunya berbuka puasa di Pantai ini tempat yang pas untuk bersantai saat menunggu tibanya waktu berbuka. Apalagi kita menikmatinya bersama kawan-kawan dan keluarga.

“Iya di sini tempat yang pas untuk bersantai menikmati matahari tenggelam dan sembari menunggu waktu berbuka puasa, ditambah lagi pemandangan birunya laut. Sehingga memberikan kesan tersendiri untuk berbuka puasa di tepi pantai,” katanya.

Hal senada juga disampaikan oleh Mukhlis salah satu pengunjung asal Aceh Besar, ia cukup menggemari duduk bersantai di pinggir laut saat menunggu waktu berbuka puasa.

“Iya saya ke sini hanya untuk menikmati keindahan pantai dan memandangi matahari tenggelam sembari menunggu waktu berbuka. Dan juga sambil menikmati keramai juga dan keindahan pantai. Apalagi akhir-akhir ini berbuka puasa di Pantai ini cukup banyak digemari oleh kalangan muda mudi.” katanya. Sabtu (22/03/2025) petang.

Perlu diketahui, Pantai Lhoknga terletak di Kecamatan Lhoknga, Aceh Besar merupakan salah satu lokasi wisata alam yang terkenal di Aceh. Pantai Lhoknga berjarak antara 15 KM dari pusat ibu kota Aceh, yaitu kota Banda Aceh.(Sirat)