Kabarnanggroe.com, Singkil – Bertempat di Masjid Baiturrahim Pasar Singkil selepas melaksanakan program gerakan shubuh berjamaah Pengurus DPD BKPRMI Aceh Singkil laksanakan Rapat Pimpinan. Ahad 22/09/2024
Rapat pimpinan membahas agenda persiapan pelaksanaan kegiatan Seminar Parenting bagi Kelompok Majelis Taklim Aceh Singkil, Pelatihan Klinik Al Fatihah bagi Guru PAI sekolah umum dan membahas Musyawarah Daerah Luar Biasa.
Rapat dipimpin oleh Sekretaris Umum DPD BKPRMI Aceh Singkil Mustafa Naibaho dan turut hadir Wakil Ketua, para Didrda dan pengurus lainnya.
Dalam rapat tersebut membahas kekosongan Ketua DPD BKPRMI Aceh Singkil yang sudah tidak aktif setahun lebih dan tidak pernah mengikuti kegiatan BKPRMI Aceh Singkil.
Sehingga kondisi itu sangat menggangu jalannya roda organisasi BKPRMI Aceh Singkil yang saat ini sedang eksis dan banyak melakukan terobosan program dakwah Ujar Ust. Kayaruddin, S.PdI Wakil Sekretaris Umum DPD BKPRMI Aceh Singkil dan disetujui pengurus lainnya.
Sehingga peserta rapat menyepakati akan dilaksanakan Musyawarah Luar Biasa (Musdalub) ke III DPD BKPRMI Aceh Singkil untuk memilih ketua Periode 2024-2028.
Sikap ini kita ambil dalam rangka untuk menjalankan roda organisasi BKPRMI Aceh Singkil sehingga organisasi ini dapat terus eksis tanpa kekosongan Ketua sehingga dapat memberikan kontribusinya untuk umat demikian akhiri Ust. Kaya.(Cek Man/*)