Kabarnanggroe.com, Banda Aceh – Wakil Ketua DPR Aceh DR. Teuku Raja Keumangan, S.H.,M.H menghadiri pembukaan Diklat Pemantapan Nilai-Nilai Kebangsaan bagi Pejabat Eksekutif dan Legislatif Pemerintah Aceh tahun 2023 Lemhannas RI, di Banda Aceh, Senin (16/1/2023).
Kegiatan tersebut di buka langsung oleh Gubernur Lemhannas Republik Indonesia Andi Widjajanto. Kegiatan tersebut dilakukan sebagai upaya agar segenap bangsa memiliki nasionalisme yang teguh.
Pada kesempatan itu, Andi menyampaikan materi tentang proyeksi risiko serta lini masa strategis 2023. Dalam paparannya Gubernur menyampaikan tingkat inflasi Indonesia diproyeksikan akan tetap terjaga di tengah tren lambatnya ekonomi global.
Sementara Wakil Ketua DPR Aceh DR. Teuku Raja Keumangan, S.H.,M.H yang akrab di sapa TRK kepada awak media berharap kegiatan tersebut dapat memantapkan karakter kepemimpinan khususnya para pejabat Eksekutif dan legislatif sehingga mampu berfikir secara komprehensif serta memiliki cakrawala pandang yang universal.
“Kita berharap dengan dilaksanakannya Diklat ini akan mampu memantapkan karakter kepemimpinan dan cara berfikir yang lebih komprehensif, khususnya bagi pajabat eksekutif dan legilatif kita di Aceh,” demikian TRK.