Berita  

Tiba di Banda Aceh, Menteri Ekraf Nonton Bareng Indonesia Vs Jepang di Soba Coffe

Teuku Riefky Harsya menyaksikan match panas Indonesia vs Jepang bersama ratusan remaja dan pemuda Banda Aceh di Soba Coffe, Banda Aceh, Jumat (15/11/2024).FOTO/ALFARIZI

Kabarnanggroe.com, Banda Aceh – Usai mendarat di tanah kelahiran, Menteri Ekonom Kreatif RI, Teuku Riefky Harsya menyaksikan match panas Indonesia versus Jepang bersama ratusan remaja dan pemuda Banda Aceh di Soba Coffe, Taman Sari, Banda Aceh, Jumat (15/11/2024).

Turut hadir, calon Wali  Kota Banda Aceh, H. Aminullah Usman, SEAk. MM, Wakil Wali Kota Banda Aceh, H Isnaini Husda, SE, Ketua DPD Partai Demokrat Aceh, Pengurus DPD Partai Demokrat, Anggota BPOKK Partai Demokrat, anggota DPR Aceh serta DPRK Banda Aceh dari Fraksi Demokrat dan Partai PAN.

Ratusan remaja dan pemuda Banda Aceh nonton bareng laga Indonesia versus Jepang, di Soba Coffe, Banda Aceh, Jumat (15/11/2024).FOTO/ALFARIZI

Pada kesempatan itu, Menteri Ekraf Indonesia, terlihat serius menyaksikan pertandingan. Meski Indonesia kalah, Teuku Riefky Harsya tetap serius menyaksikan dan menikmati jalannya pertandingan hingga selesai 2 x 45 menit.

Usai pertandingan Indonesia Vs Jepang yang berakhir kalah 0-4, Teuku Riefky Harsya menyampaikan pandangannya tentang ekonomi kreatif. (AMZ)