DTK USK Perluas Wawasan Mahasiswa lewat Kuliah Tamu Internasional Bersama USM

Rektor USK Prof Dr Marwan saat menerima kunjungan Prof Madya Mohammad Haafidz Mohammad Kassim dari Pusat pengajian Teknologi Industri USM Pinang di ruang kerja Rektor USK, Banda Aceh, Rabu (14/5/2025). FOTO/ DOK DTK USK

Kabarnanggroe.com, Banda Aceh – Departemen Teknik Kimia (DTK) Fakultas Teknik Universitas Syiah Kuala (USK) sukses menyelenggarakan kuliah tamu internasional bersama Prof. Madya Dr. Mohammad Hafidz Mohammad Kassim dari Pusat Pengajian Teknologi Industri (PPTI) Universiti Sains Malaysia (USM) Pulau Pinang. Kegiatan tersebut berlangsung selama sepekan, dari tanggal 7 hingga 14 Mei 2025, di kampus Fakultas Teknik USK, Banda Aceh, Rabu (14/5/2025).

Kuliah tamu tersebut merupakan bagian dari implementasi nyata kerja sama akademik (MoU) antara USK dan USM yang telah terjalin sejak tahun 1990-an.

Ketua panitia pelaksana, Dr. Ir. Nasrulillah RCL, ST, menyampaikan bahwa rangkaian kegiatan yang berlangsung selama enam hari tersebut menjadi bagian penting dari penguatan kolaborasi lintas negara dalam bidang akademik dan riset.

“Ini bukan sekadar kunjungan biasa, tapi bagian dari upaya kami menghadirkan atmosfer internasional di dalam kampus. Mahasiswa mendapatkan pengalaman langsung dari pakar luar negeri,” ujar Dr. Nasrulillah yang juga merupakan dosen pengampu mata kuliah Technopreneurship.

Ka Prodi Magister Teknik kimia USK Dr.Ir Hesti Mairina ST menyerahkan cinderamata kepada Prof Madya Mohamnad Haafidz usai pelatihan penulisan jurnal international, di kampus Fakultas Teknik USK, Banda Aceh, Rabu (14/5/2025). FOTO/ DOK DTK USK

Sebanyak 57 mahasiswa semester akhir Program Studi Teknik Kimia USK yang sedang menempuh mata kuliah Technopreneurship terlibat aktif dalam kuliah tamu tersebut. Materi yang dibawakan berfokus pada strategi membangun usaha di era digital dengan tema utama: “Win the Market: How Technopreneurship Maximizes Innovation to Differentiate Our Products.”

Prof. Madya Dr. Mohammad Hafidz menekankan pentingnya semangat kewirausahaan yang mandiri dan bertanggung jawab dalam pemanfaatan teknologi. “Mahasiswa harus berani tampil dengan ide-ide baru, namun tetap menjunjung nilai-nilai dan etika teknologi modern,” ujarnya di hadapan para peserta.

Ketua Departemen Teknik Kimia FT USK, Prof. Dr. Ir. Sri Aprilia, MT, IPU, menyambut positif kegiatan ini. Ia menyebutkan bahwa kehadiran akademisi dari luar negeri merupakan wujud komitmen USK dalam meningkatkan kualitas pembelajaran.

Foto bersama saat menerima kunjungan Prof Madya Mohammad Haafidz Mohammad Kassim dari Pusat pengajian Teknologi Industri USM Pinang di ruang kerja Rektor USK, Banda Aceh, Rabu (14/5/2025). FOTO/ DOK DTK USK

“Ini adalah bentuk komitmen kami untuk memberikan wawasan global kepada mahasiswa. Kuliah tamu seperti ini membuka cakrawala mahasiswa terhadap tren dan perubahan industri di era digital,” jelas Prof. Sri Aprilia.

Selama di Banda Aceh, Prof. Madya Dr. Mohammad Hafidz juga menyempatkan diri bertemu dengan Rektor USK, Prof. Dr. Ir. Marwan di ruang kerjanya. Ia juga berdiskusi dengan Dekan Fakultas Teknik, Prof. Dr. Ir. Alfiansyah Yuliansyah BC, IPU, ASEAN.Eng, serta Ketua Prodi Teknik Kimia Dr. Fauzi, ST, MT.

Selain itu, beliau juga menjadi narasumber dalam International Guest Lecture and Workshop bertema “Writing and Publishing Scientific Articles in Reputable Journals” yang diikuti oleh mahasiswa Magister Teknik Kimia USK. Ketua Prodi Magister Teknik Kimia USK, Dr. Hesti Meilina, ST, MT, menyatakan bahwa sesi ini sangat bermanfaat.

Prof Madya Mohamnad Haafidz menyampaikan materinya kepada mahasiswa dalam kuliah tamu internasional, di kampus Fakultas Teknik USK, Banda Aceh, Rabu (14/5/2025). FOTO/ DOK DTK USK

“Kuliah tamu ini memberikan panduan strategis dalam menulis artikel ilmiah bereputasi. Insya Allah ke depan akan ada kunjungan balasan ke kampus USM agar mahasiswa kami memperoleh pengalaman internasional secara langsung,” ungkapnya.

Tak hanya itu, diskusi akademik juga dilakukan bersama pengelola Journal of Applied Technology (JAT) USK yang dipimpin oleh Prof. Dr. Medyan Riza, M.Eng. Turut hadir para dosen Teknik Kimia seperti Prof. Dr. Syahidin DS, MT, Prof. Dr. Ir. Darmadi, MT, Prof. Dr. Ir. Muhammad Zaki, MSc, Prof. Dr. Abrar Muslim, M.Eng, Dr. Ir. Adi Salamun, MT, Ir. Muhlisien, MSc, dan Dr. Fakhrizal, ST, MT.

Dalam kunjungannya, Prof. Hafidz juga meninjau fasilitas laboratorium riset, termasuk Laboratorium Analisis yang dipimpin oleh Prof. Dr. Izarul Machdar, M.Eng dan Dr. Ir. Edi Munawar, M.Eng. Ia juga berdiskusi dengan Ketua Program Doktor Ilmu Teknik (DIT) USK, Prof. Dr. Ir. Husni Husin, MT terkait rencana kolaborasi riset dan pertukaran mahasiswa pascasarjana antara USK dan USM.(Wahyu/*)