UKM QAF UIN Ar-Raniry Gelar Madinatul Qur’an Ke-8

Kabarnanggroe.com, Banda Aceh –Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Qur’an Aplikasi Forum (QAF) Universitas Islam Negeri (UIN) Ar-Raniry menggelar Madinatul Qur’an (MQ) ke-8, di Musalla Rusunawa UIN Ar-Raniry Banda Aceh, Minggu (30/10/22).

Madinatul Qur’an kali ini mengusung tema “Membentuk Generasi Muda Yang Mampu Mengimplementasikan Nilai-Nilai Al-Qur’an Dalam Kehidupan Sehari-Hari”.

Kegiatan ini dihadiri oleh Pembina UKM QAF UIN Ar-Raniry, Dr. Samsul Bahri, merupakan dosen dari pascasarjana UIN Ar-Raniry sekaligus sebagai pemateri selama berlangsungnya acara. Dalam pemaparan materinya Dr. Samsul Bahri mengatakan, tingginya derajat yang dimiliki Al-Qur’an.

“Al-Quran memiliki derajat yang paling tinggi, disamping itu Al-Qur’an juga jadi pedoman bagi kita semua bukan hanya kepada muslim tetapi juga kepada seluruh umat manusia,” katanya.

Dr. Samsul Bahri juga berpesan kepada kader anggota baru UKM QAF UIN Ar-Raniry agar sebelum mengajar Al Quran, harus pelajari dulu mengenai Al-Qur’an itu secara matang.

Disamping itu dalam sambutannya Ketua Umum UKM QAF, M. Razi Alkhawarizmi, mengapresiasi para kader-kader yang telah mengikuti semua program mulai dari open recruitment hingga Madinatul Qur’an. Ia juga menyampaikan tentang komitmen seorang kader dapat dilihat pada saat mengikuti setiap kegiatan yang sudah ditentukan.

Lanjut Ketua Umum QAF yang kemudian menerangkan tentang UKM QAF dan fokus kegiatannya pada pembelajaran Al-Qur’an dalam bidang qur’aniyah.

“UKM QAF UIN Ar-Raniry itu Unit Kegiatan Mahasiswa yang berfokus pada pembelajaran Al-Qur’an dalam bidang tarbiah qur’aniyah. Orientasi utama pada UKM QAF ini adalah QAF sebagai salah satu wadah yg ada di civitas kampus UIN Ar-Raniry untuk belajar membaca Al-Qur’an (tahsin), tahfiz dan tafsir,” lanjutnya.

Selanjutnya Khalis Anwar selaku Ketua panitia Madinatul Qur’an ke-8 juga menuturkan, Madinatul Qur’an merupakan kegiatan yang memiliki nilai positif tentang keislaman.

“Madinatul Quran merupakan kegiatan pembekalan ilmu Al-Qur’an, Ilmu Keislaman, dan Leadership pada kader UKM QAF dengan tujuan untuk mengembangkan kecerdasan intelektual dan spiritualitas kader demi menunjang masa depan yang lebih baik. Kegiatan ini dilaksanakan selama dua hari 29-30 Oktober 2022 yang di isi oleh enam pemateri,” tuturnya. (Cek Man/MRA)

Exit mobile version