Kabarnanggroe.com, Banda Aceh – Pemerintah Kota Banda Aceh di bawah kepemimpinan Wali Kota Illiza Sa’aduddin Djamal dan Wakil Wali Kota Afdhal Khalilullah terus berupaya mewujudkan “Banda Aceh Kota Kolaborasi”.
Kali ini Pemko menjalin “Kolaborasi Emas” dengan PT Pegadaian lewat event jalan sehat “Langkah Emas” dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun ke 820 Banda Aceh dan juga HUT ke 124 PT Pegadaian yang digelar di Lapangan Blang Padang, Banda Aceh, Minggu,(27/4/2025).
Pantauan di lokasi, ribuan warga kota sudah memadati lapangan Blang Padang sejak pukul 06.30 WIB, mereka terlihat antusias dalam mengikuti jalan sehat tersebut, tak hanya orang dewasa, pelajar hingga anak-anak ikut berpartisipasi dalam kegiatan tersebut.
Turut hadir dalam event tersebut, Wakil Wali Kota Afdhal Khalilullah, Kapolresta Kombes Pol Joko Heri Purwono, S.H., S.I.K, Direktur Pemasaran dan Pengembangan Produk PT Pegadaian, Elvi Rofiqotul Hidayah, Founder ESQ Ary Ginanjar Agustian, dan sejumlah pejabat di lingkungan Pemerintah Kota Banda Aceh. dan sejumlah pejabat di lingkungan Pemerintah Kota Banda Aceh.
Wali Kota Illiza mengucapkan terima kasih kepada PT Pegadaian area Aceh atas dukungan dan komitmennya dalam upaya peningkatan kesejahteraan masyarakat Kota Banda Aceh lewat berbagai program yang telah dijalankan selama ini.
“Atas nama Pemko Banda Aceh, saya mengucapkan terima kasih kepada PT Pegadaian, kami berkomitmen untuk terus melanjutkan sinergi dan kolaborasi dengan PT Pegadaian, kami juga mendukung Visi 124 Tahun PT Pegadaian Mengemaskan Banda Aceh, Mengemaskan Indonesia,” ucap Illiza.
Wali kota juga menyampaikan bahwa kegiatan jalan sehat ini tidak hanya menjadi media terjalinnya kolaborasi, silaturahmi dan juga meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap kesehatan.
“Melihat antusiasme peserta pada kegiatan Jalan Sehat ini, menandakan kesadaran masyarakat tentang pemtingnya kesehatan sudah meningkat lebih baik, tak hanya itu dengan kegiatan seperti ini juga bisa menambah persatuan dan kesatuan sesama warga kota,” tutup Illliza.
Dalam kesempatan tersebut, Wali Kota Illiza dan Wakil Wali Kota Afdhal juga berkesempatan memgundi doorprize yang telah di sediakan oleh pihak PT Pegadaian serta melayani swapoto dengan para peserta.(Tamam/*)