40 Tim Usia Dini, 8 Tim Eksekutif Siap Berlaga di Turnamen Sepakbola HUT 13 Media Pos Aceh

Laga perdana turnamen sepakbola usia dini U 12-13 HUT ke-12 Pos Aceh di Lapangan SSB Putra IMKA Banda Aceh, Kamis (17/10/2024) sore. FOTO/BEDU SAINI

Kabarnanggroe.com, Banda Aceh – 40 tim usia dini yang dibagi dua kategori, masing-masing 20 tim usia 10 tahun dan usia 12 tahun akan siap tampil pada turnamen sepakbola HUT ke 13 Media Pos Aceh 2025.

Masing-masing kategori dibagi lima grup dengan sistim pertandingan setengah kompetisi yang akan digelar di lapangan Matador, Aceh Besar, 17 hingga 19 Oktober 2025.

Penanggungjawab pertandingan sepakbola, Yahpi menjelaskan, selain kompetisi usia dini, juga ada turnamen sepakbola kategori eksekutif usia 43 tahun yang juga akan digelar digelar di lapangan Matador, Aceh Besar, 8 – 14 Oktober 2025.

Yahfi menyebutkan, kategori eksekutif diikuti 8 tim yaitu Pemkab Aceh Besar, Pemko Banda Aceh, Pemprov Aceh, Pemkab Aceh Jaya, Bhayangkara FC, DPRK Aceh Besar, Pemko Sabang dan Posindo Banda Aceh.

Delapan tim tersebut sudah fit dan memastikan ikut turnamen sepakbola HUT ke 13 Media Pos Aceh. Pertandingan menggunakan sistim gugur, setiap hari satu pertandingan.

Disebutkan, syarat para pemain eksekutif berusia minimal 43 tahun dan kiper 38 tahun. Satu tim didaftarkan 20 pemain.

Sedangkan usia dini, satu tim didaftarkan ke panitia maksimal 15 pemain. Batas usia sesuai masing – masing kategori usia yang dipertandingkan yaitu kategori usia 10 tahun dan kategori usia 12 tahun.

Katanya, turnamen sepakbola HUT Pos Aceh di awali dan dimeriahkan adu tendangan penalti di lapangan Matador, 5 Oktober 2025

Sebutnya, tehnikal meeting atau pertemuan tehnik kategori usia dini, 4 Oktober, eksekutif 5 Oktober, berlangsung malam, bertempat di Kantor Media Pos Aceh, Jalan Tengku Adee Utama, Gampong Doy, Banda Aceh.

Katanya, pada tehnical meeting juga dilakukan drawing atau pencabutan undian untuk pembagian grup kategori usia dini dan penentuan lawan tanding kategori eksekutif.

Hadiah

Kategori Usia 10 tahun dan 12 tahun masing-masing menyediakan hadiah dana pembinaan juara I, Rp 4.000.000 + tropi, medali emas, piagam, II Rp 3.000.000 + tropi, medali perak, piagam, juara III dan IV bersama masing-masing 1.000.000 + tropi, medali perunggu, piagam. Semua pemain tim pemenang dikalungkan medali.

Kategori eksekutif, juara I dan II Rp 5.000.000 + tropi, medali emas, piagam Rp 3.000.000+tropi, medali perak, piagam. Juara III, IV bersama Rp medali masing-masing Rp 1.500.000 + tropi, medali perunggu, piagam. Semua pemain tim pemenang dikalungkan medali.

Kompetisi sepakbola juga memberikan hadiah dana pembinaan masing-masing Rp. 500.000 dan tropi, piagam kepada pencetak gol terbanyak (top skor), kiper terbaik, pemain terbaik dan klub terbaik. (Sdm).

Exit mobile version