Pj Gubernur Aceh Dampingi Irjen Kemendagri Tinjau Pembangunan Venue PON di Komplek SHB

Pj Gubernur Aceh Bustami Hamzah, mendampingi Inspektur Jenderal Kementerian Dalam Negeri Irjen Pol Tomsi Tohir Balaw, meninjau perkembangan pembangunan venue utama PON XXI Aceh-Sumut 2024, di komplek Stadion Harapan Bangsa, Lhong Raya, Banda Aceh, Selasa (23/4/ 2024). FOTO/ HUMAS PEMERINTAH ACEH

Kabarnanggroe.com, Banda Aceh – Penjabat Gubernur Aceh Bustami Hamzah, mendampingi Inspektur Jenderal Kementerian Dalam Negeri Irjen Pol Tomsi Tohir Balaw, meninjau perkembangan pembangunan venue utama Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024, di komplek Stadion Harapan Bangsa, Lhong Raya, Selasa (23/4/ 2024).

Dalam peninjauan tersebut Bustami didampingi oleh Pj Sekda Aceh Azwardi serta sejumlah Kepala Satuan Kerja Perangkat Aceh (SKPA), di antaranya Inspektur Aceh Jamaluddin, Kepala BPKA Reza Saputra serta Pj Bupati Aceh Besar Muhammad Iswanto dan Pj Bupati Bener Meriah Haili Yoga.

Plh Kepala Biro Administrasi Pimpinan Setda Aceh M Gade, yang juga turut mendampingi Pj Gubernur menjelaskan, peninjauan perkembangan pembangunan Stadion Harapan Bangsa yang nantinya akan menjadi venue utama pembukaan PON XXI Aceh-Sumut 2024 ini bertujuan untuk memastikan semua berjalan lancar.

“Kehadiran Bapak Irjen Kemendagri hari ini adalah untuk meninjau dan memastikan persiapan venue utama PON XXI berjalan lancar, mengingat jadwal pembukaan PON XXI sudah semakin dekat, yaitu pada September mendatang,” ujar M Gade.

Sebagaimana diketahui, PON XXI Aceh-Sumut 2024 dijadwalkan dibuka oleh Presiden Jokowi, pada 8 September 2024 di Stadion Harapan Bangsa Lhong Raya. Sedangkan penutupan akan dilakukan oleh Wakil Presiden Ma’ruf Amin pada 20 September 2024, di Provinsi Sumatera Utara.

Dari 66 cabang olahraga yang diperlombakan pada PON XXI, Aceh dan Sumut akan menghelat masing-masing 33 Cabor.

M Gade menambahkan, pembangunan seluruh venue PON di Aceh ditargetkan selesai pada pertengahan Juli 2024, agar bisa di uji coba serta akan digunakan untuk sejumlah test event.(Mar/*)

Exit mobile version