Kabarnanggroe.com, Banda Aceh – Harga bawang merah di Pasar Seutui, Banda Aceh mencapai Rp 70 ribu per Kilogram, sementara harga cabai kembali ke kisaran harga normal yaitu Rp 45 ribu per Kilogram.
Fadli, salah seorang pedagang di Pasar Seutui mengatakan, harga bawang merah saat ini mencapai Rp 70 ribu per kilogram dari Rp 60 ribu per kilogram. Harga normal bawang merah sekitar Rp 50 ribu per kilogram.
“Bawang merah awalnya 60 ribu rupiah sekarang Rp 70 ribu, kalau bawang putih tidak ada perubahan, masih Rp 45 ribu,” sebut Fadli, di Banda Aceh, Selasa (23/4/2024).
Menurutnya, harga bawang putih tersebut masih terhitung normal dimana harga sebelumnya juga sama. Sementara itu cabai merah saat ini Rp 45 ribu per Kilogram.
Sebelumnya harga cabai merah sempat di angka Rp 80 ribu per kilogram. Selanjutnya harga cabai hijau Rp 40 ribu per kilogram dari sebelumnya Rp 50 per kilogram.
“Kalau cabai merah bulan lalu harganya bisa Rp 80 ribu per kilogram, sekarang sudah normal kembali,” pungkasnya. (Aldi)