Wakil Walikota Banda Aceh Buka Olimpiade Catur HUT ke-13 Pos Aceh

Wakil Walikota Banda Aceh, Afdhal Khalilullah membuka secara resmi Olimpiade Catur dalam rangka memeriahkan HUT ke-13 Media Pos Aceh yang diikuti sekitar 200 peserta di Gampong Doi, Kecamatan Ulee Kareng, Banda Aceh, Sabtu (18/10/2025) pagi. FOTO/HERMAN

Kabarnanggroe.com, BANDA ACEH – Wakil Walikota Banda Aceh, Afdhal Khalilullah membuka secara resmi Olimpiade Catur dalam rangka memeriahkan HUT ke-13 Media Pos Aceh yang diikuti sekitar 200 peserta di Gampong Doi, Kecamatan Ulee Kareng, Banda Aceh, Sabtu (18/10/2025) pagi. Kedatangannya dengan mobil Alphard disambut oleh Pemred Pos Aceh Asnawi Kumar, Wakil Ketua DPRK Banda Aceh, Musriadi dan Pimpinan Perusahaan Tati Ariana.

Dalam kata sambutannya, dia menyampaikan permintaan maaf dari Walikota Banda Aceh, Illiza Sa’aduddin Djamal yang berhalangan hadir karena kondisi kesehatan. Dia juga memberi apresiasi atas sambutan yang diberikan kepada dirinya dan memberi penghormatan kepada seluruh tim redaksi serta pecatur yang hadir pada turnamen ini.

Afdhal juga menyebutkan ada agenda bersama rektor di Unsyiah, tetapi Walikota meminta dirinya memenuhi undangan Media Pos Aceh, sehingga bisa bertemu atlet-atlet catur dan tim redaksi Media Pos Aceh. “Selamat ulang tahun Pos Aceh dan keluarga besar Pos Aceh ke-13 tahun, bukan waktu singkat, tetapi banyak tantangan, dan alhamdulillah, Media Pos Aceh tetap bisa memberi kontribusi dan semoga semakin sukses,” katanya.

“Kami sangat butuh dukungan dari kawan-kawan Media Pos Aceh dan komitmen itu kami tunjukkan dengan hadir langsung di tempat ini, agar kita bisa saling menghargai,” ujarnya. Dia menyatakan Banda Aceh sudah banyak melakukan pembenahan dan bersama Ketua DPRK Kota Banda Aceh, banyak hal yang telah dan akan kami lakukan, seperti layanan dasar untuk memastikan layanan kesehatan, air dan sebagainya agar bisa dirasakan manfaatnya dengan baik oleh warga Banda Aceh.

“Kami mohon dukungan dari semua pihak dan bisa berkolabarasi bersama teman Media Pos Aceh,” ujarnya. Dia menyatakan Banda Aceh harus memiliki spot baru wisata, sehingga turis akan lebih ramai lagi datang ke kota ini, sehingga perekonomian masyarakat akan terus membaik yang akhirnya dapat dirasakan oleh semua warga kota.

Dikatakan, semua program yang dilakukan bersama Ketua DPRK, tidak akan terpublish dengan baik, ketika Pos Aceh tidak memberi bantuan untuk menyebarluaskan informasi kegiatan pembangunan yang telah dan akan dilakukan oleh Pemko Banda Aceh.

“Semua itu tidak bisa jalan sendiri-sendiri, tetapi membutuhkan dukungan semua pihak,” tambahnya. Afdhal kembali menyatakan kehadirannya di sini, pertama untuk merayakan dan mendoakan HUT ke-13 Pos Aceh dan sekali lagi, mohon dukungan dan doa, semoga Illiza dan Adfhal bisa betul-betul amanah dalam menjalankan roda pemerintahan.

Peserta sedang serius mengikuti acara pembukaan Olimpiade Catur HUT ke-13 Media Pos Aceh yang diikuti sekitar 200 peserta di Gampong Doi, Kecamatan Ulee Kareng, Banda Aceh, Sabtu (18/10/2025) pagi. FOTO/HERMAN

Dia mengungkapkan apa pun hal yang selama ini dibutuhkan masyarakat, maka pihaknya bersama DPRK akan memberi respon dengan taktis dan dukungan Media Pos Aceh sangat dibutuhkan, sehingga seluruh persoalan yang muncul di Kota Banda Aceh ini akan dapat diselesaikan dengan cepat.

Afdhal mencontohkan, seperti aliran air bersih semakin lancar, pendidikan semakin baik, layanan kesehatan bisa dirasakan bersama, bukan hanya pejabat, tetapi seluruh lapisan masyarakat. Ditambahkan, Pemko Banda Aceh juga siap memberi jaminan kesehatan kepada adik-adik generasi muda penerus negeri ini.

Kembali ke Olimpiade Catur HUT ke-13 Pos Aceh, Adfhal memberi selamat kepada para atlet catur, bukan sekedar perlombaan, tetapi ajang silaturrahmi. “Selamat bertanding, setiap langkah, tidak terburu-buru dan tidak terlalu lama, sama seperti kami, tidak tergesa-gesa, tetapi melangkah dengan lebih pasti dan terukur,” ujarnya.

“Dengan mengucapkan Bismillahirrahmanirrahim, Turnamen Olimpiade Catur HUT ke-13 Media Pos Aceh saya nyatakan dibuka,” katanya yang disambut dengan tepuk tangan meriah dari peserta catur yang duduk rapi. “Selamat bertanding dan sekali lagi, selamat HUT ke-13 Media Pos Aceh, Insya Allah akan menjadi mitra yang baik dengan Pemko dan masyarakat,” tutupnya.

Sebelumnya, Wakil Ketua Percasi Banda Aceh, Herman Abu Bakar yang menyampaikan pidato singkat dengan memberi dukungan atas turnamen catur ini dan pihaknya tidak bisa banyak membantu, kecuali papan catur dan jam pengatur pertandingan. “Catur tidak punya motto, tetapi filsafat, berpikir sebelum bertindak dan berkorban untuk meraih kemenangan,” ujarnya yang mendapat sambutan meriah dari peserta.

Sementara itu, Asnawi Kumar mengupas kembali tentang turnamen untuk memeriahkan HUT ke-13 Pos Aceh, mulai dari turnamen sepakbola eksekutif HUT ke-13 Media Pos Aceh, sebagai ajang silaturrahmi, termasuk tim Pemko Banda Aceh sebagai juara, Pemkab Aceh Jaya, Pemkab Aceh Besar dan lainnya. Kemudian, turnamen sepakbola usia dini 10 dan 12 tahun dengan jumlah 40 tim serta karya jurnalistik dan foto dengan 20 Oktober 2025, sebagai hari puncak sekaligus peringatan Maulid Nabi SAW.(Muh)

Exit mobile version