Daerah  

Kalaksa BPBD Aceh Besar Ingatkan Masyarakat Pastikan Keamanan Rumah Sebelum Mudik Idul Fitri

Ridwan Jamil SSos MSi, Kalaksa BPBD Aceh Besar

Kabarnanggroe.com, Kota Jantho – Kepala Pelaksana (Kalaksa) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Aceh Besar, Ridwan Jamil SSos MSi mengingatkan masyarakat agar memastikan keamanan rumah, sebelum ditinggali untuk sementara waktu saat mudik lebaran Idul Fitri 1444 H.

Menurutnya, keadaan rumah tanpa penghuni sangat rentan dari bahaya. Arus listrik yang masih aktif saat ditinggalkan pemilik untuk sementara waktu, bisa jadi penyebab dari hal-hal yang tidak diinginkan.

Kemudian, barang elektronik dalam rumah tersebut, harus dimatikan sampai pemilik kembali dari kampung halaman. Untuk menjamin keamanan dari bahaya kebakaran, aliran listrik baiknya dimatikan terlebih dahulu.

“Jika dapat dicegahkan lebih bagus, jangan sampai rumah kita tidak bisa lagi ditempati setelah kembali dari kampung halaman,” ucap Ridwan Jamil kepada Media Pos Aceh melalui sellular, Minggu (16/4/2023).

Ia mengatakan, kondisi cuaca saat ini sangat ekstrim, sehingga kerentanannya terhadap bahaya jadi semakin meningkat. Dalam hal itu, perlu adanya perhatian ekstra dari masyarakat tersendiri.

“Cuaca saat ini sangatlah ekstrim, kekeringan serta angin kencang sedang melanda kawasan Aceh Besar dan sekitarnya. Potensi rawan kebakaran lahan dan lingkungan penduduk juga jadi semakin meningkat,” kata RJ sapaab akrab Kalaksa BPBD Aceh Besar itu.

Lebih lanjut, Ridwan Jamil menuturkan, pencegahan bahaya lebih maksimal jika berdasarkan kesadaran dari masyarakat. Pencegahan dari pihak BPBD tersendiri, tidak akan maksimal tanpa dukungan dan kerjasama dari masyarakat.

“Tidak mungkin kami dari pihak BPBD melakukan pengecekan hingga kesetiap rumah warga, jadi saya harap masyarakat lebih sadar akan kemungkinan bahaya yang mengancam. Kami keluarkan himbauan-himbauan seperti ini, untuk mengingatkan kembali pentingnya kesadaran diri kita masing-masing,” demikian Ridwan Jamil SSos MSi, Kalaksa BPBD Aceh Besar.(WD)

Exit mobile version