Penjualan Tiket Commphoria 2024 Capai 75 Persen

*Tingginya Antusiasme Kaum Muda

Kaum muda-mudi tampak antusias membeli tiket Commphoria 2024, di Soba Coffeeshop, Banda Aceh, Selasa (12/11/2024) malam. FOTO/ WAHYU DESMI

Kabarnanggroe.com, Banda Aceh – Antusiasme kaum muda-mudi terhadap acara Commphoria 2024 terlihat tinggi, dengan penjualan tiket telah mencapai 75 persen dari total kuota sebanyak 3 ribu tiket yang disediakan panitia. Hingga saat ini, lebih dari 2 ribuan tiket sudah terjual baik melalui penjualan online maupun offline.

“Jumlah total penjualan tiket melalui online mencapai 1.699 tiket, selebihnya terjual melalui penjualan offline,” ujar Ketua Panitia Commphoria 2024, Tamam Rizky, di Soba Coffeeshop, Banda Aceh, Selasa (12/11/2024) malam.

Tamam mengungkapkan, angka tersebut menunjukkan tingginya minat kaum muda dalam mengikuti acara ini yang juga akan menghadirkan grub band asal Jakarta Juicy Luicy, pada malam puncaknya, yakni pada 16 Desember 2024 di Taman Budaya Aceh.

“Kami berterima kasih atas antusiasme yang begitu besar dari kaum muda di Banda Aceh dan sekitarnya. Ini menunjukkan bahwa Commphoria 2024 sangat dinantikan dan kami berkomitmen untuk menyuguhkan acara yang terbaik bagi para pengunjung,” imbuhnya.

Dengan waktu yang masih tersisa hingga hari pelaksanaan, panitia optimis seluruh tiket akan habis terjual sebelum acara berlangsung.(WD)

Exit mobile version