Anggota DPRK Apresiasi Banda Aceh Raih Juara Umum POPDA XVII di Aceh Timur

Ketua Komisi IV DPRK Banda Aceh, HM Arifin, SE

Kabarnanggroe.com, Banda Aceh – Ketua Komisi IV DPRK Banda Aceh, H M Arifin, SE mengapresiasikan Kontingen Kota Banda Aceh yang berhasil meraih juara umum Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) XVII tingkat Provinsi Aceh.

Event antar pelajar se-Aceh ini, Jumat (12/7/2024) di Idi Sport Center Aceh Timur resmi di tutup Pj Sekdaprov Aceh, Azwardi AP MSi.

Ketua Komisi IV Arifin, SE mengapresiasi kepada seluruh atlet, pelatih dan official atas kerja keras dan perjuangan tak kenal lelah saat bertanding hingga berhasil meraih yang terbaik sebagai juara umum dan terimakasih kepada Kadispora dan jajaran yang selama ini secara serius melakukan persiapan matang, memfasilitasi seluruh cabor mempersiapkan atlet yang benar-benar kompetitif untuk bersaing di event dua tahunan tersebut

Atas prestasi yang diraih atlet pelajar tersebut, Pemko Banda Aceh harus memberikan apresiasi kepada atlet dan pelatih berprestasi, dengan menyiapkan bonus bagi atlet pelajar yang berprestasi di tingkat Popda tahun ini.

“Kita berharap Pemko Banda Aceh memberikan apresiasi (bonus) dengan mengalokasi bonus di APBK perubahan kedepan,” katanya.

Meski berhasil mampu meraih yang terbaik sebagai juara umum pada Popda tahun ini, Ia berharap atlet pelajar Banda Aceh tidak puas diri. Menurutnya, masih banyak event yang akan dihadapi atlet.

“Harapan kami kepada atlet pelajar jangan berpuas diri, karena masih banyak event-event lain yang levelnya lebih tinggi, tidak hanya tingkat provinsi, tapi juga nasional, bahkan internasional,” pungkasnya.(Mar/*)

Exit mobile version