Daerah  

Panggung Anak Shaleh dan Maulid Nabi di TPQ Al Muchsin Meriah

Muhammad Syarif, SHI,.MH Kabid SDM dan Manajemen Disdik Dayah Banda Aceh bersana para pemenang FOTO/ DOK DISDIK DAYAH KOTA BANDA ACEH

Kabarnanggroe.com, Banda Aceh – TPQ Al Muchsinin yang beralamat di Gampong Jawa, Kecamatan Kuta Raja, Kota Banda Aceh dibawah kepemimpinan Tgk M Nur Ilyas mendapat sokongan warga setempat yang sungguh luar biasa.

TPQ yang baru berdiri selama satu tahun ini melaksanakan berbagai aneka Lomba yang dirangkai dengan Panggung Anak Shaleh sejak tanggal 1-8 Desember 2022, diikuti 80 Santri TPQ ungkap Tgk. M.Nur Ilyas
Sementara Keuchik Gampong Jawa, Mukhlis dalam sambutannya mengatakan keberadaan TPQ ini dalam rangka mencetak generasi qur`ani yang mengenal dirinya dan Tuhannya, sekaligus menanamkan nilai-nilai agama sejak dini yang nantinya menjadi pemimpin dimasa yang akan datang.

Sementara Sariamah mewakili Forum Komunikasi Perempuan Penduli Aceh (FKPPA) merasa sangat senang dan bangga.

“Ya kegiatan ini berlangsung meriah dan akan kami laporkan pada pihak donatur yang dalam hal ini Istrinya Bapak Mustafa Abubakar,” tuturnya.

Adapun jenis aneka lomba yang dilaksanakan antara lain; lomba azan tingkat TKQ dan TPQ, lomba doa sehari-hari tingkat TKQ dan TPQ, lomba surat pendek tingkat TKQ dan TPQ, lomba tahfidz juz 30 tingkat TPQ, lomba tilawatil Qur`an tingkat TPQ, lomba cerdas cermat tingkat TPQ.

Lebih lanjut Tgk. M.Nurl Ilyas mengatakan keberadaan TPQ yang baru seumur jagung ini mendapat dukungan maksimal Pak Kechik, tokoh pemuda dan tokoh masyarakat serta donatur yaitu Forum Komunikasi Perempuan Peduli Aceh (FKPPA), yang merupakan wadah berhimpun istri-istri orang Aceh yang telah sukses di Jakarta, yang dipelopori oleh Istrinya Dr.Ir.H. Mustafa Abubakar, Mantan Menteri Negara Badan Usaha Milik Negara Republik Indonesia yang kini menjabat sebagai Komisaris Utama Bank Syariah Bukopin.

Rangkaian penutupan Panggung Anak Shaleh dan Maulid Nabi menghadirkan Penceramah Kondang Tgk. Umar Ismail, S.Ag yang membuat suasana lebih ceria, turut hadir mewakili Kadisdik Dayah Banda Aceh, Muhammad Syarif, SHI,.MH Kabid SDM dan Manajemen, Kasi SDM Disdik Dayah, Saiful Bahri,S.Ag, Anggota DPRK Banda Aceh, Tgk. Januar Hasan, Unsur Muspika Kuta Raja, Keuchik, Tokoh Agama dan Pemuda, unsur FKPPA Sariamah, Iman Masjid dan BKM Masjid Al Muchsin Gampong Jawa.(Mar)

Exit mobile version