Kabarnanggroe.com, Kota Jantho – Aceh Besar berhasil meraih penghargaan sebagai stand terbaik pada Expo Peringatan Bulan Pengurangan Resiko Bencana (PRB) tahun 2024 se-Aceh.
Penghargaan tersebut diserahkan oleh Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Aceh (Kalak BPBA), Teuku Nara Setia, SE, Ak, M.Si, di Balee Meuseuraya Aceh, Banda Aceh, Kamis (10/10/2024).
Penjabat (Pj) Bupati Aceh Besar, Muhammad Iswanto, SSTP, MM, hadir dan menerima penghargaan yang diserahkan pada Acara Puncak Peringatan Bulan PRB tahun 2024 itu.
Pada kesempatan itu, Muhammad Iswanto juga berkunjung ke stand BPBD Aceh Besar dan melakukan foto bersama dengan Kalaksa BPBD Aceh Besar, Ridwan Jamil SSos MSi, beserta tim.
Ridwan Jamil menjelaskan, sesuai dengan tema Pameran PRB “Na Ingat Seulamat” stand BPBD Aceh Besar menampilkan berbagai alat peraga penanggulangan dan evakuasi bencana dengan dekorasi stand kapal di atas rumah
“Stand BPBD Aceh Besar juga memberikan edukasi kepada pengunjung tentang langkah-langkah yang perlu diambil saat menghadapi bencana,, sebagai langkah mitigasi,” kata Ridwan Jamil.
Terkait dengan stand yang dipamerkan, Ridwan Jamil menuturkan, stand BPBD Aceh Besar termasuk salah satu stand yang ramai dikunjungi oleh masyarakat, baik itu pelajar maupun masyarakat yang datang ke acara pameran.
“Alhamdulillah kita didapuk sebagai stand terbaik di peringatan bulan PRB, ini semua berkat kerjasama semua tim BPBD Aceh Besar serta juga arahan dari Pj Bupati Aceh Besar,” terangnya.
Pria yang kerap disapa RJ itu mengatakan, BPBD Kabupaten Aceh Besar telah memastikan bahwa seluruh sumber daya, baik personil maupun peralatan, selalu siaga untuk menghadapi berbagai kondisi Hydrometeorology, terutama di wilayah Aceh Besar, termasuk mengatasi kekeringan, angin kencang, hingga banjir dan bencana lainnya.
“Insya Allah dalam kondisi apapun kita siaga, apalagi Aceh Besar juga menjadi daerah yang rawan terhadap bencana,” ucapnya.
Sebagai informasi, peringatan Bulan PRB yang digelar sejak 8 – 10 Oktober ini turut di hadiri oleh para gubernur dari beberapa provinsi. (Mamad)