Kakankemenag Aceh Besar Ikut Tanam Pohon Alpukat di Tanah Wakaf Aceh Tengah

Kabarnanggroe.com, Aceh Tengah – Kakankemenag Aceh Besar, H. Saifuddin, SE, mengikuti kegiatan penanaman pohon alpukat di tanah wakaf yang terletak di Desa Lot Kala, Kecamatan Kebayakan, Kabupaten Aceh Tengah, pada Jumat, 8 November 2024. Kegiatan ini merupakan bagian dari inisiatif Kementerian Agama (Kemenag) Aceh dalam upaya memproduktifkan tanah wakaf di Provinsi Aceh.

Penanaman pohon ini bertujuan untuk mengoptimalkan pemanfaatan lahan wakaf demi meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan mendukung ketahanan pangan lokal. H. Saifuddin menegaskan bahwa Kemenag Aceh berkomitmen untuk memperkuat program produktif di atas tanah wakaf, dengan harapan tanah-tanah ini dapat memberikan manfaat yang nyata bagi masyarakat sekitar.

Selain itu, acara ini juga diharapkan dapat menginspirasi masyarakat dalam menjaga kelestarian lingkungan melalui penanaman pohon-pohon produktif. Tanah wakaf yang dikelola secara produktif dinilai mampu memberikan kontribusi lebih besar bagi perekonomian masyarakat dan mengurangi ketergantungan pada bahan pangan yang diimpor.

Kegiatan penanaman pohon alpukat ini turut dihadiri oleh para pejabat Kemenag dan tokoh masyarakat setempat yang memberikan dukungan penuh terhadap upaya produktifisasi tanah wakaf. Program ini diharapkan bisa berlanjut dan diperluas ke wilayah lain di Aceh, sebagai langkah konkret Kemenag Aceh dalam memakmurkan tanah wakaf untuk kesejahteraan umat.(Herman)

Exit mobile version